Kwarda Jatim Fasilitasi Kwarnas Pada Pendampingan Penguatan Profil Pelajar Pancasila Melalui Kepramukaan Jenjang SMP di Banyuwangi

22/10/2024
Kategori:
Waktu baca : 1 menit

Banyuwangi – Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Timur memfasilitasi program pendampingan Penguatan Profil Pelajar Pancasila melalui Kepramukaan Jenjang SMP Tahun 2024 yang bertempat di SMP Negeri 1 Giri Banyuwangi.

Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 21 – 22 Oktober 2024 ini dibuka secara resmi oleh Pejabat Bupati Banyuwangi Kak H. Sugirah, S.Pd., M.Si. Didampingi utusan Kwarda Jatim, Kwarcab Bnayuwangi, Kwartir Ranting, dan Gugus depan setempat.

Kegiatan ini merupakan Program Direktur Sekolah Menengah Pertama Dirjen Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi bersama Kwartir Nasional Gerakan Pramuka. Jawa Timur yang merupakan salah satu lokasi kegiatan, bertempat di Banyuwangi.

Wakil Hadir Ketua Kwartir Nasional Bidang Pembinaan Anggota Muda Dr. Sigit Muryono, M.Pd., Kons., bersama Kak Rio Ashadi, Kak Yuyung Fithrianti, Kak Moh. Laiyin Nento, Kak Desi Ampriani, Kak Aminudin Fanani untuk memandu mendokumentasikan kegiatan tersebut selama 2 hari, serta memberikan penguatan motifasi bagi para pembina pramuka dan peserta didik.

Para peserta didik yang merupakan anggota Pramuka Penggalang akan diberikan kegiatan kepramukaan outdoor dengan tujuan menumbuhkembangkan jiwa patriotisme, gotong royong, sosial, kreatifitas, dan kemandirian. (*R)

Pusdatin Kwarda Jatim

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hak Cipta © 1995 – 2025 oleh Arvegatu.com
magnifiercrosschevron-leftchevron-rightchevron-up-circle linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram